Fahruroji, Fahruroji and Irmawatie, Lilis (2015) Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Potensi Lokal (Limbah Tekstil Dari Pabrik) Di Kecamatan Rancasari Kota Bandung. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 5 (1). pp. 1-10. ISSN 2548-1487
Text (dokumen)
2. Pengembangan Pemeberdayaan Masyarakat Berbasis Potensi Lokal.pdf Download (260kB) |
Abstract
Pemberdayaan masyarakat di Rancasari berfokus pada dua desa, yaitu Cipamokolan dan Mekarjaya. Pemberdayaan ini dimaksudkan untuk memberikan sedikit modal untuk anggota masyarakat di kedua desa tersebut dalam rangka meningkatkan keterampilan mereka dengan memberikan pelatihan dalam membuat kesed/tikar. Dengan pelatihan ini, masyarakat diharapkan memperoleh keterampilan, dapat melakukan sesuatu yang berguna, dan mendapatkan penghasilan tambahan. Metode yang digunakan adalah pemberdayaan masyarakat mengacu pada konsep "bekerja dengan orang" dalam rangka "membantu orang untuk membantu diri mereka sendiri" sehingga berbagai kegiatan yang dilakukan harus selalu melibatkan kelompok sasaran. Komunitas ini masih sederhana, sehingga penggunaan teknologi sederhana yang mudah dipahami oleh mereka yang kemungkinan akan dapat diterima dengan mudah. Hasil yang diperoleh adalah mereka bisa berkumpul dalam kegiatan sederhana untuk memperoleh keterampilan yang sederhana, yaitu membuat kesed/tikar dari bahan tekstil limbah pabrik. Dalam hal ini, mereka bisa mengikuti pelatihan ini, dapat membuat kesed/tikar sederhana yang dapat berguna untuk dapat dipasarkan dan bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Kata Kunci: limbah tekstil, keterampilan sederhana, pendapatan tambahan
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia (S1) |
Depositing User: | Admin Administrator Uninus |
Date Deposited: | 11 Apr 2023 15:17 |
Last Modified: | 13 Apr 2023 06:28 |
URI: | http://repository.uninus.ac.id/id/eprint/22 |
Actions (login required)
View Item |