Penegakan Hukum Terhadap Illegal Fishing Oleh Korps Polisi Perairan Dan Udara

Prajas, Bayuaji Yudha and Harahap, Naungan and Prayuti, Yuyut (2021) Penegakan Hukum Terhadap Illegal Fishing Oleh Korps Polisi Perairan Dan Udara. JURNAL HUKUM MEDIA JUSTITIA NUSANTARA, 11 (2). pp. 159-175.

[img] Text (Dok)
YYT-FKON-DOK-005.pdf

Download (310kB)
[img] Text (Turnitin)
TNT-YYT-FKON-DOK-005.pdf

Download (4MB)

Abstract

Tujuan penulisan ini untuk mengetahui sejauh mana kewenangan Korps Polisi Perairan dan Udara dalam penegakan hukum di laut terkait Undang-Undang No. 32 Tahun 2014 tentang Kelautan, kemudian apa kendala-kendala Korps Polisi Perairan dan Udara dalam penegakan hukum di laut serta upaya apa untuk dapat mengatasi kendala-kendala penegakan hukum di laut tersebut. Spesifikasi penelitian yang digunakan deskriftif analitis. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan yuridis normatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan cara penelitian studi kepustakaan umum, menelaah dalam peraturan perundang-undangan, jurnal, buku teks maupun artikel-artikel dan studi lapangan melalui internet dengan membuka situs atau website yang tersedia di internet. Analisa bahan hukum dilakukan dengan cara melakukan pengelompokan berdasarkan rumusan masalah yang ada kemudian diklasifikasikasi dan disusun sesuai rumusan masalah agar dapat memudahkan dalam menjawab rumusan masalah yang ada. Setelah dilakukan analisis data dan penelitian menggunakan teori maupun bahan kepustakaan disimpulkan bahwa penegakan hukum dilaut merupakan salah satu kewenangan dari Polri, khususnya Korpolairud dengan batas 12 mil laut, namun tetap terkendala pada terbatasnya personil maupun sarana dan prasarana. Kata Kunci: Penegakan Hukum, Korps Polisi Perairan Dan Udara

Item Type: Article
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum (S1)
Depositing User: Admin Administrator Uninus
Date Deposited: 12 May 2023 08:02
Last Modified: 12 May 2023 08:02
URI: http://repository.uninus.ac.id/id/eprint/155

Actions (login required)

View Item View Item